JANTUNG OH JANTUNG~
Okey kawan - kawan ku
Asalamualaikum ^_^
kali ini senda mo bahas tentang Kelainan-kelainan yang menyebabkan
murmur (atau lebih dikenal dengan istilah bising) jantung. Kenapa bising jantung bisa terjadi ??
Pertama, yang teman-teman musti ketahui dari mana
asal bunyi bising itu..
- Bising bisa terjadi diakibatkan adanya Turbulensi dari darah
- Bising bisa terjadi karena adanya aliran darah (karena perbedaan tekanan yang besar di antara ruang jantung) dari tekanan tinggi menuju tekanan yang lebih rendah.
Kedua, setelah mengetahui asal bunyi bising sekarang yang musti temen-temen ketahui berikutnya adalah macam
defek katub jantung yaitu
- Stenosis yaitu katub mengeras dan kaku, sehingga katub tidak bisa membuka dengan sempurna. Dan hal ini bisa mengakibatkan terjadinya Turbulensi dari darah.
- Insufisiensi atau juga dikenal dengan istilah Regurgitasi yaitu Katub tidak bisa menutup dengan sempurna. seperti terjadi fibrosis katub sehingga katub mengecil.
Ketiga, Macam Katub. Kita mengenal ada 4 katub yang berpengaruh besar dalam terjadiny bunyi bising yaitu
- Katub Trikuspid ( diantara atrium kanan dan ventrikel kanan)
- Katub Mitralis ( katub bikuspid, terletak antara atrium kiri dan ventrikel kiri)
- Katub Arteri Pulmonalis
- Katub Aorta
Keempat, ( sebelum menuju ke prakteknya -sebentar lagi..- )
- kita mengenal 1st Heart Sound (bunyi jantung pertama) sebagai bunyi Sistole yaitu dimana terjadi penutupan katub Mitralis dan katub Trikuspidalis dan saat darah dari Ventrikel (kanan dan kiri) keluar dari jantung menuju pulmo dan ke seluruh tubuh.
- Sedang 2nd Heart Sound (bunyi jantung kedua) sebagai bunyi Diastole yaitu dimana saat terjadi penutupan katub Arteri Pulmonalis dan katub Aorta dan saat darah dari Atrium masuk menuju Ventrikel.
Harus Tahu Tekanan di ruang-ruang Jantung (Sistole/Diastole)
- Atrim kanan 0/3 mmHg
- Ventrikel kanan 25/3 mmHg
- Atrium kiri 0/7 mmHg
- Ventrikel kiri 115/7 mmHg
- Arteri Pulmonalis 25/15 mmHg
- Aorta 115/80 mmHg
-
Praktek-Praktek-Praktek- yuuuk!
* Adanya
Mitral stenosis terjadi bising apa ? Bising
Diastolik, karena pada saat Diastolik terjadi penyempitan katub (terjadi aliran turbulensi) saat darah dari atrium dipompakan ke ventrikel.
*Adanya
Aorta Regurgitasi terjadi bising apa? Bising
Diastolik, karena pada saat Diastolik, darah menutupkan katup Aorta shg terjadi bunyi jantung kedua, berhubung katub Aortanya lemah --> sehingga terjadi aliran balik darah ke ventrikel kiri lagi. (pemeriksaan Auskultasi bunyi jantung kedua didaerah katub Aorta akan terdengar bising --> letak katub aorta di ICS-2 kanan linea parasternalis)
*
Aorta Stenosis terjadi bising? Bising
Sistolik, alasannya terjadi aliran turbulensi, saat darah dari ventrikel kiri dipompakan ke seluruh tubuh.
*Apa lagi hayo00??
Kalo ada
VSD (Ventrikel Septal Defect) --> ada lubang antara Ventrikel kanan dan kiri ,terjadi bising apa?? Bising
Sistolik , Lebih tepatnya Bising
Holosistolik atau Bising
Pansistolik (yang berarti bunyi bising terdengar sepanjang fase
sistolik )
Klo
ASD (Atrial Septal Defect) --> ada lubang diantara atrium kanan dan kiri, maka tidak akan terdengar bising. Sebab perbedaan tekanan diastolik antara kedua ruang jantung itu sangat kecil.
*
Jika ada INPUT, Masukan, dan Koreksinya silakan y Kawan-kawan*
Postingan sebelumny klik di
sini